Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

SEMUA KATEGORI

Artikel Terpopuler

Kegiatan Vaksinasi Untuk Pelajar Sekolah Dasar

Hari selasa kemarin, Puskesmas Kiarapedes melaksanakan kegiatan vaksinasi bagi siswa dan siswi sekolah dasar. Pelaksanaan dilakukan di dua tempat , pertama di SDN 1 Mekarjaya dan yang kedua SDN 2 Mekarjaya. Kepala Desa Mekarjaya turut serta dalam mengawasi kegiatan vaksin tersebut. Beliau memberikan arahan dan dukungan kepada setiap pelajar yang hendak di Vaksin.  Pelaksanaan Vaksinasi bagi Pelajar Sekolah Dasar ini , dilakukan sebagai upaya percepatan kekebalan kelompok serta persiapan pembelajaran tatap muka (PTM). Sebelum pelajar disuntikkan vaksin , tentu seperti biasa pihak medis menanyakan apakah siswa yang bersangkutan memiliki riwayat penyakit yang sekiranya dapat menjadi pertimbangan apakah akan divaksin atau tidak. Adapun laporan pencapaian vaksinasi tersebut diantaranya : SDN 1 Mekarjaya : 88 Pelajar SDN 2 Mekarjaya : 119 Pelajar Jumlah keseluruhan 207 Pelajar

Vaksinasi Di Wilayah Dusun Desa Mekarjaya

Hari ini, Selasa tanggal 28 Desember 2021 dimulai pukul 08.00 WIB bertempat di Wilayah RW 01 dan RW 02 Dusun II Desa Mekarjaya , dilaksanakan kegiatan Vaksinasi baik tahap pertama maupun kedua dengan Jenis Vaksin Sinovac dan Astra Zaneca. Kegiatan dilaksanakan oleh Tim Medis Puskesmas Kiarapedes dipantau oleh Babinsa Desa Mekarjaya Sertu Puri Kusumah Adapun tahapan Vaksinasi tersebut sebagai berikut : Tahap I melakukan pendaftaran Tahap II Skrening Tahap III Penyuntikan Vaksin Tahap IV Observasi Jumlah masyarakat dengan hasil penyuntikan vaksinasi dengan rincian sebagai berikut : Sinovak : 220 orang Astrazeneca: 10 orang Pelaksanaan Vaksinasi berlangsung berjalan dengan aman tertib dan lancar dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan. Pada kesempatan tersebut Kepala Desa Mekarjaya menyampaikan beberapa hal kepada masyarakat, diantaranya agar selalu menjaga kesehatan, tertib dalam melaksanakan protokol kesehatan dan anjuran kebiasaan bersih dan sehat dalam kegiatan sehari-hari. Kepala Desa juga turut mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah berpasrtisipasi dalam kegiatan vaksinasi ini , terlebih khusus kepada Tim Medis atas kerjasamanya sehingga kegiatan dapat terlaksana dengan aman, lancar dan sesuai harapan .

Musdes Penetapan RPJMDes Tahun 2021-2027 Desa Mekarjaya

BPD dipasilitasi oleh Pemerintah Desa Mekarjaya mengadakan Musyawarah Desa penetapan RPJM Desa Mekarjaya Tahun 2021-2027, bertempat di Balai Kantor Desa Mekarjaya  pada hari senin tanggal 20 Desember 2021, Pukul 08.00 sampai selesai. Musyawarah dihadiri oleh Kepala Desa, Perangkat Desa, Ketua BPD dan Jajarannya, Ketua RT/RW , Tokoh Masyarakat, Ketua PKK, Anggota Linmas, Kader Posyandu, Kader KPM, Anggota Tim Penyususn RPJMDes dan Lembaga Kemasyarakatn lainnya, dengan tetap menjalankan protokol kesehatan covid-19. Program Pembangunan Fisik Prioritas RPJMDes : Pembangunan Jalan Lingkungan Gang dan TPT berjumlah 33 titik lokasi Pembangunan Jalam Usaha Tani berjumlah 10 titik lokasi Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni berjumlah 33 Unit  Pembangunan Saluran Pembangunan Air Limbah (SPAL) berjumlah 34 titik lokasi Pembangunan Saluran Irigasi Persawahan berjumlah 23 titik lokasi Program Pembangunan Fisik Prioritas RPJMDes : Pengadaan Siltap dan Prasarana Operasional Pemerintah Desa Peneydiaan Honor bagi Guru ngaji / madrasah Pengembangan saran dan prasarana UMKM dan Koperasi Penanggulangan bencana alam dan non-alam serta keadaan darurat dan mendesak desa Peningkatan kualitas kesehatan masyarakat terutama Ibu hamil dan balita serta pecegahan stunting pada anak Usulan masyarakat  desa dari masing-masing wilayah dusun yang tertampung sudah di masukkan kedalam RPJMDes dan visi misi Kepala Desa sudah tertuang kedalam RPJMDes untuk jangka waktu 6 tahun kedepan. Dari musdes tersebut penetapan rencana pembangunan jangka menengah diakhiri dengan penanda tanganan berita acara oleh BPD, Kepala Desa dan Tokoh Masyarakat.  

Vaksinasi Warga Desa Mekarjaya Untuk Tahap Kedua (Astra Zaneca)

Pemberian vaksin Covid-19 di Desa Mekarjaya masih terus dilakukan. Gerai vaksin Covid-19 dilaksanakan di Aula Kantor Desa Mekarjaya yang menyasar masyarakat umur 18 tahun keatas. Vaksinasi yang dilaksanakan pada tanggal 06 Nopember 2021 oleh Puskesmas Kiarapedes disambut antusias oleh masyarakat umum untuk melaksanakan vaksin tahap kedua. Kegiatan ini bertujuan untuk memutus rantai penyebaran Covid 19 di Desa Mekarjaya. Pelaksanaan Vaksinasi ini merupakan vaksinasi yang dosis kedua bagi warga yang yang berusia 18 Tahun keatas yang telah mendapat dosis vaksin sebelumnya, jenis vaksin yang digunakan yakni Astrazeneca, dalam kegiatan ini masyarakat sangat antusias, jumlah pendaftaran sebanyak 258 yang memenuhi syarat kesehatan setelah dilakukan tracing kesehatan sejumlah 255 orang. Kegiatan vaksin sendiri berjalan dengan tetap menerapkan Covid 19.  

Pemilihan Kepala Desa Mekarjaya

Pada Hari Sabtu , tertanggal 16 Oktober 2021 diselenggarakan Pilkades serentak di Kabupaten Purwakarta, termasuk Desa Mekarjaya.. Sementara, total TPS di Desa Mekarjaya tercatat sebanyak 5 (lima) tempat dengan total pemilih sebanyak 2067 orang yang telah sesuai dengan aturan pembatasan jumlah pemilih dalam satu TPS (500 orang) dalam Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 141/6698/SJ tentang Jumlah Pemilih di Tempat Pemungutan Suara Pemilihan Kepala Desa Serentak di Era Pandemi Corona Virus Disease (Covid-19). Adapun peroleh suara yang didapat antara lain : KOKO dengan jumlah 1093 suara DASTIM dengan jumlah 645 suara Dengan ini Pemilihan Kepala Desa periode 2021-2027 telah dimenangkan oleh calon nomor urut 1.KOKO. Namun demikian menurut YANA MULYANA selaku Pj. Kepala Desa Mekarjaya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar dapat menerima hasil pemilihan ini dengan hati yang ikhlas dan penuh kebanggaan. Begitu pula diharapkan agar semua elemen masyarakat desa untuk dapat bergotong royong dan bekerja sama dalam memajukan Desa Mekarjaya agar lebih baik lagi dimasa depan.